Rabu, 17 Oktober 2012

RESEP MIE REBUS ISTIMEWA

RESEP MIE REBUS ISTIMEWA


Bahan:
  • 3 sdm minyak goreng
  • 1½ liter kaldu ayam
  • 2 sdm kecap manis
  • ¼ sdt gula pasir untuk penyedap
  • Sedikit daging ayam goreng, disuwir- suwir
  • 4 buah tomat, diiris
  • 250 g kol, diiris lebar
  • 500 g mie telur basah, disiram air dan ditiriskan
  • 3 batang daun bawang, diiris tipis
  • 2 batang seledri, diiris tipis
  • 3 butir telur rebus, dibelah jadi 6 bagian
  • 50 g bawang goring

Bumbu Yang Dihaluskan:
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • ½ sdt merica bulat
  • Garam secukupnya

Cara Membuat:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai baunya harum.
  2. Setelah itu tuangkan kaldu, masukkan kecap, gula dan daging ayam.
  3. Masak sampai mendidih, lalu masukkan tomat dan kol.
  4. Bila sayuran mulai layu, masukkan mi, daun bawang dan seledri.
  5. Terakhir masukkan telur rebus.
  6. Hidangkan langsung dengan menaburkan bawang goreng.
Sumber: http://resepmasakanindonesia.idcc.info/resep-mie-rebus-istimewa.htm
Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini :)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hot Sonakshi Sinha, Car Price in India